Dokter yang bekerja di unit gawat darurat untuk menangani dan memeriksa pasien yang sakit ataupun cedera. Dokter mengkhususkan diri dalam bantuan hidup jantung tingkat lanjut, resusitasi, perawatan trauma pada kecelakaan lalu lintas dan kecelakaan kerja.
Tindakan operasi ringan yang biasanya menggunakan anestesi lokal dan peralatan sederhana. Bedah minor dapat dilakukan dengan aman, cepat dan pasien biasanya dalam keadaan sadar selama prosedur. Bedah minor dapat mencakup:
• Mengangkat tumor jinak, kista pada kulit
• Pengangkatan benjolan, tahi lalat, kutil di bawah kulit
• Insisi jaringan mati kulit
• Ekstraksi kuku
Elektrokardiogram (EKG) adalah Suatu alat kesehatan yang berfungsi mendeteksi kelainan jantung dengan mengukur aktivitas listrik yang dihasilkan oleh jantung, sebagaimana jantung berkontraksi. dengan meletakkan elektrode dipermukaan tubuh pada tempat yang sesuai, tegangan listrik yang dihasilkan dapat direkam.
Penjahitan luka yang merupakan sebuah metode penutupan luka. Proses ini akan mempersempit atau mendempetkan jarak antar luka, sehingga akan lebih mempermudah dan mempercepat proses penyembuhan luka. Tak hanya itu fungsi dari Hecting juga untuk membantu pencegahan masuknya infeksi ke dalam luka.
Alat bantu pernapasan yang digunakan untuk memberikan oksigen tambahan kepada pasien yang memiliki kebutuhan oksigen rendah hingga sedang. Dengan menggunakan nasal kanul, simple mask atau non breathing mask.
Menangani luka pada korban kecelakaan saat kerja yang di tanggung oleh BPJS Ketenagakerjaan, meliputi
• Luka bakar
• Luka lecet
• Luka robek
• Luka lebam
• Luka sayat
• Luka iritasi terkena benda, kimia dan uap
Tindakan yang menggunakan alat penghisap untuk membersihkan jalan napas pasien yang tidak mampu mengeluarkan sekret atau lendir secara mandiri. Bertujuan untuk mempertahankan jalan napas sehingga pasien dapat melakukan pertukaran gas dengan adekuat.
Metode pemberian obat, vitamin atau cairan langsung ke dalam tubuh melalui pembuluh darah vena. Cairan infus dialirkan langsung ke dalam tubuh menggunakan selang kecil yang terhubung dengan jarum suntik dan kantung cairan.
Alat medis berbentuk tabung kecil, tipis dan fleksibel yang terbuat dari karet atau plastik. Digunakan untuk mengeluarkan cairan seperti urine dari dalam tubuh. Kateter dapat dipasang menetap, dengan balon yang dapat dikembangkan setelah kateter berada dalam kandung kemih.
Pengobatan dengan cara memberi obat untuk dihirup agar dapat langsung masuk menuju paru - paru sebagai organ sasaran. Sehingga efektif untuk mengatasi masalah di daerah pernapasan
Sirkumsisi adalah tindakan membuang seluruh kulit yang menutupi kepala kemaluan laki - laki, sehingga kepala kemaluan terbuka . Pelayanan khitan Klinik Sinar Medik dilakukan oleh Dokter atau paramedik yang sudah sangat berpengalaman dalam mengkhitan . Metode yang digunakan menggunakan Konvensional, Electric Cauter,Power lem, Smart Klem atau Stapler. Khitan dapat dilakukan di Klinik atau di tempat dengan perjanjian untuk memudahkan orang tua dan anak memilih tempat yang paling nyaman pada saat di khitan.
Menangani luka pada korban kecelakaan lalu lintas oleh dokter yang berpengamalaman dan tersertifikasi Advance Trauma Life Support
Kami memiliki 4 Poliklinik utama yaitu Poli Umum, Poli KIA, Poli Gigi, dan Poli Kecantikan (OrchidBelle).